SILAHKAN TINGGALKAN PESAN DISINI



KA Dirusak Bobotoh Purwakarta, Kerugian Ditaksir Rp 30 Juta

Diposting oleh paguyubancirex Senin, 03 Mei 2010

Bandung - PT Kereta Api (PT KA) mengalami kerugian sebesar Rp 30 juta, akibat ulah bobotoh yang tak bertanggung jawab. Sedikitnya 500 orang tak bayar tiket saat naik kereta menuju Bandung untuk menonton laga Persib-Persipura, Minggu (2/5/2010). Tak hanya itu, mereka pun merusak gerbong. "Dari 700 bobotoh hanya 235 yang bayar. Sisanya sekitar 500 lebih tidak bayar karcis seharga Rp 2 ribu," ujar Kepala Humas PT KA Daop II Bambang S Prayitno saat ditemui di Stasiun Kiaracondong, Senin (3/5/2010). Ia menuturkan, kereta berangkat dari Purwakarta sekitar 14.35 WIB dan di perjalanan gerbong kereta dirusak. Para bobotoh dari Purwakarta ini turun di Stasiun Cikudapateuh. Akibat kejadian ini, 30 kaca pecah dan interior dicoret-coret dengan cat semprot dan kursi penumpang dirobek. "Akibat tidak membayar dan kerusakan kami merugi sekitar Rp 30 juta," terang Bambang Sebagai tindak lanjut pihaknya akan melapor pada Polres Purwakarta dan melayangkan surat aduan pada KONI pusat dan Jabar, PSSI, penyelenggara LSI dan perwakilan bobotoh Purwakarta. Sementara itu, Vice President PT KA Daop II Slamet Suseno Prianto menyatakan untuk ke depannya pihaknya akan meminta bobotoh Purwakarta dikawal polisi jika ingin menyaksikan langsung laga pertandingan Persib di Bandung. "Kami meminta kejadian ini tidak terulang, bobotoh bisa dewasa dan tidak bertindak anarkis," tutup Slamet.