SILAHKAN TINGGALKAN PESAN DISINI



Diposting oleh paguyubancirex Senin, 23 Maret 2009

Selasa, 24/03/2009 09:22 WIB
Jelang Nyepi, PT KA Batasi Penumpang ke Bali
Surabaya - Menjelang libur Hari Raya Nyepi, PT KA Daops VIII membatasi jumlah penumpang ke Bali. Penumpang hanya dilayani hingga Banyuwangi. Ini dilakukan untuk menghormati umat Hindu."Beberapa hari ini perjalanan ke Bali kita batasi pelayanan. Kita menghormati Hari Raya Nyepi di sana," kata Humas Daops VIII, Sugeng Priyono saat berbincang-bincang dengan detiksurabaya.com, Selasa (24/3/2009).Menurut dia, jika ada hari libur keagamaan tidak membuat jumlah penumpang KA meningkat. Menurutnya, jumlah penumpang tetap seperti biasa karena jatuhnya hari libur tersebut tidak berdekatan dengan akhir pekan. Dia menambahkan, karena jumlah penumpang diperkirakan sama dengan hari biasa tidak ada penambahan gerbong."Liburnya kan kamis, Jumat masuk lagi, jadi jumlah penumpangnya malah berkurang," ungkapnya.Sementara jumlah penumpang ke Bali setiap harinya sebanyak 1000-1200 orang.Dua kereta api bisnis dan satu kereta api ekonomi. Satu kereta api Mutiara Timur membawa 350 orang penumpang.