SILAHKAN TINGGALKAN PESAN DISINI



SPKA Peringati May Day Dengan Bersihkan Rel Kereta Api

Diposting oleh paguyubancirex Sabtu, 01 Mei 2010

Sekitar 100 an orang dari Serikat Pekerja Kereta Api (SPKA) kantor pusat PT KA memperingati May Day dengan menggelar acara bersih-bersih di perlintasan rel kereta api, Sabtu (1/5/2010). Wakil Ketua DPD PT KA kantor pusat Tri Widodo mengatakan kegiatan tersebut dimulai dari Jalan Perintis Kemerdekaan hingga perlintasan rel Jalan Sunda. "Ini salah satu bentuk kegiatan kami dalam rangka memperingati may day. Jadi para pekerja di DPD SPKA melakukan kerja bakti dan menyapa para penjaga pintu perlintasan rel di sejumlah perlintasan," ujar Widodo ditemui perlintasan rel Jalan Sunda. Menurut Widodo, setiap tahunnya PT KA akan melakukan peringatan may day dengan acara berbeda-beda. "Kalau tahun lalu penanaman pohon kalau sekarang bersih-bersih perlintasan rel," jelasnya. Widodo menambahkan aksi simpatik ini juga diisi dengan pembagian 200 brosur KA Malabar (Malang-Bandung Raya) yang baru diluncurkan PT KA kepada pengendara. Pantaun detikbandung, para pekerja PT KA melakukan bersih-bersih di perlintasan rel Jalan Braga, Jalan Merdeka dan Jalan Sunda. Mereka terlihat membawa perlatan bersih-bersih seperti sapulidi, pengki dan lain-lain.